DI 23072022
1 Petrus 2:25
Sebab dahulu kamu sesat seperti domba, tetapi sekarang kamu telah kembali kepada gembala dan pemelihara jiwamu.
Menjadi Kristen itu beda dgn sekedar menganut agama Kristen yg hanya cukup dibaptis lalu jadi beragama Kristen, tapi menjd Kristen itu adalah sebuah perjalanan bersama Tuhan.
Gambaran kehidupan seorg Kristen adalah spt domba yg digembalakan oleh seorg gembala. Dulu kita spt domba yg tersesat, keluar dr batas perlindungan Tuhan, lalu Tuhan dtg mencari dan mendapatkan kita kembali, dibawa-Nya kembali bergabung dgn kumpulan domba-domba yg jg digembalakan oleh Tuhan sendiri. Jadi kita hrs ada dlm penggembalaan Tuhan di wadah yang Dia tetapkan yaitu gereja lokal kita. Kalau tidak bergereja bgmna? Itu spt domba yg mulai keluar dr kumpulannya, makin jauh dr kumpulannya & pengawasan Gembala yaitu Tuhan, maka pasti kita akan tersesat. Kalau di luar wadah gereja, bgmna? Misalkan persekutuan doa, bolehkah? Tentu boleh asalkan tetap aktif sebagai jemaat di gereja lokal kita sebagai jemaat atau sebagai pelayan Tuhan. Kalau tidak bergereja tapi aktif dalam persekutuan doa, tentu tidak disarankan, walaupun sama-sama kumpulan orang percaya, karena Tuhan tidak membangun persekutuan doa di atas para rasul, tapi Tuhan membangun gereja-Nya. Apalagi kalau alasan tidak bergereja karena punya konflik di gereja dulu, trauma dgn gereja dan hamba Tuhan, tentu ini sebuah hal yg hrs dibereskan jika tdk ingin membawa dampak buruk bagi komunitas barunya.
Tuhan sebagai Gembala sekaligus juga sebagai Penilik, gambarannya spt di dalam gereja, selain gembala jemaat, ada jg diaken, majelis, dan yg sejenisnya. Tuhan sbg Gembala, Dia melakukan spt yg digambarkan Daud dlm Mazmur 23, dan Dia sbg Penilik atau Pemelihara jiwa kita, tentu untuk menjamin jiwa kita mendapat ketenangan asalkan tetap ada dalam penggembalaan-Nya. Di saat kita lemah, tak berdaya, lelah, Dia selalu menguatkan dan menghibur kita. Dia mengajar kita utk bgmna bisa hidup berkenan di hadapan Tuhan, bgmna menerapkan apa yg kita pelajari dr Alkitab dlm keseharian hidup kita. Dia bukan hanya mengasihi, tapi jg mendidik kita layaknya seorg bapa mendidik anak-anaknya. Karena itu jangan kita menjauhkan diri dr Tuhan, jgn keluar dr batas perlindungan Tuhan, jgn terpisah dari kumpulan org-org percaya dan ibadah, menjauh dr Tuhan berarti memberi kesempatan pd iblis utk semakin bs mendekati kita, dan kita tahu yg iblis inginkan adalah menggoda kita, menjerat kita sehingga dia bs membinasakan hidup kita. Org-org Kristen lainnya tentu bukan orang yang sempurna, karena di dalam kumpulan org-org percaya, kita semua diproses Tuhan utk menjadi sempurna.
Tetaplah dlm penggembalaan Tuhan setiap hari, setia beribadah dan melakukan firman Tuhan di dlm keseharian kita, aman dalam perlindungan Tuhan dan jiwa kita mendapat ketenangan.